Tips Cara Menjaga Kesehatan Anak Balita

Tips cara menjaga kesehatan anak balita dengan memperhatikan aktifitas, makan dan minum, kebersihan lingkungan serta asupan gizi. Dengan memperhatikan hal tersebut seperti, aktifitas anak yang ideal, makanan bergizi, minum yang cukup, dan kebersihan lingkungan yang terus terjaga, serta program imunisasi, maka anak akan memiliki fisik dan daya tahan tubuh yang maksimal sehingga kuman penyakit sulit menjangkit anak balita. Dengan cara ini, kesehatan anak balita dirumah akan tetap terjaga, kemudian sediakan juga obat tradisional penurun panas anak. InsyaAllah

Tips Cara Menjaga Kesehatan Anak Balita
Tips Cara Menjaga Kesehatan Anak Balita
Pengetahuan tentang kesehatan sebagaimana yang akan kita bahas yaitu tips cara menjaga kesehatan anak balita wajib dipahami oleh orang tua terutama bunda di rumah. Melihat dari pengalaman yang sering terjadi, anak balita terjangkit kuman penyakit tidak lain dan tidak bukan disebabkan karena kondisi lingkugan yang tidak sehat, makan dan minum yang tidak dijaga, gizi yang tidak seimbang, pola hidup dan aktifitas yang tidak teratur dan ideal dan lain sejenisnya. Misalnya, dirumah banyak nyamuk, anak balita susah makan dan minum, istirahat kurang, terlalu banyak bermain atau bahkan terlalu banyak diam, berkotor-kotor yang dibiarkan, dan asupan gizi yang tidak diperhatikan

Baik, langsung saja kita pelajari bersama tips cara menjaga kesehatan anak balita agar jauh dari serangan kuman penyakit;

Menjaga kebersihan anak dan lingkungan
Hal ini sering kali lolos dari pengawasan orang tua, padahal anak balita mudah sekali untuk berkotor-kotor, wajar saja karena anak balita memang belum paham apa itu kotor. Oleh karena itu sebaiknya orang tua membiasakan anak balita untuk mandi dengan sabun minimal 2 kali sehari, gosok gigi, serta cuci tangan dan kaki dengan sabun. Kemudian orang tua juga harus menjaga kebersihan lingkungan seperti menguras bak mandi, membersihkan perkakas dapur, lantai, tempat tidur, mainan anak dan tempat yang sering disinggahi anak untuk bermain

Perhatikan pola makan anak
Tips cara menjaga kesehatan anak balita selanjutnya adalah memperhatikan pola makan, tentunya makanan bergizi. Idealnya anak balita mendapat asupan gizi yang seimbang untuk menjaga fisik dan daya tahan tubuh sehingga kuman penyakit akan sulit menjangkit. Makanan bergizi mengandung beberapa golongan bahan makanan seperti zat tenaga yaitu lemak dan karbohidrat, zat pembangun yaitu protein, serta zat pengatur yaitu vitamin dan mineral. Jadi, dianjurkan agar orang tua memberikan makanan anak yang mengandung zat tenaga, zat pembangun, dan zat pengatur tersebut dengan komposisi yang seimbang

Minum sebagai asupan cairan tubuh
Lain halnya dengan makan yang umumnya dilakukan 3 kali sehari dan terjawal, minum tidak bisa disamakan dengan itu, jadi biasakan saja anak balita untuk minum sesering mungkin dan perhatikan jumlahnya. Minuman sebagai asupan cairan tubuh setidaknya terdiri dari susu, minuman yang mengandung buah seperti jus, dan air mineral atau sering disebut air putih (padahal bukan putih, tapi bening). Sebaiknya orang tua cari tahu berapa ukuran ideal anak balita untuk minum susu, jus buah, dan air mineral

Aktif bergerak
Tips cara menjaga kesehatan anak balita berikutnya adalah biasakan anak untuk aktif bergerak, apapun aktifitasnya seperti berlari, memanjat, melompat, melempar, berayun, menari, dan sebagainya yang penting awasi agar anak tidak melakukan gerakan yang berlebihan sehingga membahayakan. Aktif bergerak anak akan bermanfaat untuk memperlancar aliran darah dalam tubuh, meningkatkan daya tahan tubuh, melancarkan metabolisme, dan mengurangi kegemukan

Perhatikan waktu istirahat
Istirahat ideal untuk anak balita dalam sehari secara akumulatif adalah 12 sampai 14 jam waktu tidur, tidur siang diantaranya adalah 1 sampai dengan 2 jam. Dengan istirahat ideal anak balita akan mendapatkan proses pertumbuhan yang normal

Lakukan imunisasi
Imunisasi merupakan tips cara menjaga kesehatan anak balita yang wajib dilakukan, lakukan imunisasi lengkap sampai tuntas seperti imunisasi influenza, campak, gondokan, rubella, cacar air, polio, DTP, Hib, Pneumokokus (PVC), Hepatitis A dan Thyphus. Imunisasi bertujuan agar zat kekebalan tubuh anak balita terbentuk, sehingga risiko mengalami penyakit sebagaimana imunisasi yang dilakukan menjadi lebih kecil

Demikian penjelasan mengenai beberapa tips cara menjaga kesehatan anak balita dengan memperhatikan aktifitas, makan dan minum, kebersihan lingkungan serta asupan gizi. Semoga bermanfaat

Belum ada Komentar untuk "Tips Cara Menjaga Kesehatan Anak Balita"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel